Kegiatan Apel Pagi dan Halal Bihalal Perangkat Desa Mulyo Asih - DESA MULYO ASIH

Mulyo Asih, 22 April 2024 - merupakan senin pertama masuk kerja setelah merayakan Hari Raya Idhul Fitri 1445 H/2024 bagi Kepala Desa dan seluruh Aparatur Pemerintah Desa Mulyo Asih. Senin pagi diawali dengan Apel Pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala Desa Mulyo Asih, Kecamatan Keluang Ibu Sunarsih Dalam amanatnya saat memimpin apel Kepala Desa Mulyo Asih Kecamatan Keluang, menyampaikan serta mengucapkan selamat Hari Idhul Fitri 1443 H/ 2024 mohon maaf lahir dan batin. Secara kedinasan maupun secara pribadi jika selama ini dalam melaksanakan pelayanan terhadap masyarakat banyak kesalahan di hari Raya Idhul Fitri ini mohon maaf lahir dan batin. Semoga amal ibadah puasa diterima Allah SWT. Halal Bi Halal Pemerintah dengan masyarakat merupakan salah satu budaya Bangsa Indonesia. Di mana silaturahmi antara Pemerintah dengan masyarakat setelah melaksanakan ibadah puasa serta perayaan Hari Raya Idhul Fitri. Dengan melalui Halal Bihalal ini mari kita mempererat silaturahmi serta kepedulian kita sesama manusia dan saling memaafkan.Kepala Desa Mulyo Asih menghimbau agar para Aparatur Pemerintah Desa Mulyo Asih agar meningkatkan kedisiplinan dan pelayanan kepada warga masyarakat. Setelah apel pagi selesai di lanjutkan dengan bersalam salaman seluruh peserta apel pagi saling meminta maaf dilanjutkan halal bihalal.