Cegah DBD, Nakes Puskesmas Karya Maju Melaksanakan PJB di Desa Mulyo Asih - DESA MULYO ASIH

Mulyo Asih, 03 Januari 2024 - Untuk mengetahui lebih lanjut tingkat populasi jentik di setiap rumah tangga, tenaga kesehatan Puskesmas Karya Maju melakukan Pemantauan Jentik Secara Berkala (PJB) di Desa Mulyo Asih, Kecamatan Keluang Kabupaten Musi Banyuasin, Rabu (03/01/2024).

Pelaksanaan kegiatan ini di dampingi oleh Tenaga Kesehatan Puskesmas Karya Maju di anataranya Ibu Mai Dewi dan Ibu Hermalinda.

Kegiatan tersebut sebagai langkah tenaga kesehatan untuk mengajak masyarakat meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). Sasaran yakni Kader Jumantik, Koordinator Jumantik dan seluruh rumah masyarakat yang memiliki tempat penampungan air baik di dalam atau pun di luar rumah.

"Maka kita menggerakkan para pihak terkait itu untuk bersama-sama kader melakukan pemantauan jentik pada penampungan air yang berpotensi tempat berkembang biaknya nyamuk Aedes Aegypti." Kata Ibu Hermalinda

Tim dari Puskesmas juga memberikan edukasi bagaimana cara melakukan pencegahan 4 M Plus yaitu : Menguras, Menutup, Mengubur, Memantau Plus jangan menggantung baju, hindari gigitan nyamuk serta melaksanakan pemberian Bubuk Abate kepada warga.